KECAMATAN BOBOTSARI MENGGELAR UPACARA PERINGATAN HUT KORPRI KE – 47, HARI GURU NASIONAL DAN PGRI KE – 73 TAHUN 2018

Kamis tgl 29 Nopember 2018) bertempat dihalaman Kantor Kecamatan Bobotsari, dimulai pukul 08.00 Wib, Kecamatan Bobotsari mengelar Upacara Bendera dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke 47 KORPRI, Guru Nasional dan PGRI Ke 73 Tahun 2018 Tingkat Kecamatan Bobotsari, yang diikuti oleh Forkompincam, Kepala UPT/Dinas/Instansi/Korwil, Kepala Desa, Kepala SMA/SMK, Kepala SMP/MTs, Kepala SD, Kepala Desa dan ASN Se-Kec Bobotsari berjumlah sekitar 250 orang.

Camat Bobotsari selaku Pembina Upacara membacakan sambutan Presiden Repbulik Indonesia dalam rangaka HUT Ke 47 KORPRI yang pada intinya Mengapresiasi Tema Peringatan Hari Ulang Tahun ke – 47 Korpri, ” KORPRI MELAYANI, BEKERJA DAN MENYATUKAN BANGSA”. Momentum pelaksanaan Pemilihan Legislatif dan Pilpres Tahun 2019 sebagai Netralitas dan Profesionalisme Anggota Korpri dalam menerapkan Panca Prasetya Korp Pegawai Republik Indonesia. KORPRI akan segera Bertransformasi Menjadi Korps Profesi Pegawai Aparatur Sipil Negara Republik Indonesia. Fungsi Pemerintah dalam Bentuk Baru mempunyai fungsi Pembinaan dan Pengembangan Profesi Aparatur Sipil Negara, Memberikan Perlindungan Hukum dan Advokasi, Memberikan Rekomendasi Terhadap Pelanggaran Kode Etik dan Standart profesi serta Meningkatkan Kesejahteraan Anggota Korpri.

Kepada Guru saya sampaikan Selamat Hari Guru Nasional dan PGRI ke 73, terima kasih atas Dedikasi dan Jasa yang telah diberikan sehingga bisa menghasilkan intelektual – intelektual dan pemimpin pemimpin bangsa. (AM/Tls)

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *